28 Maret 2009

Culture in Japan: Gakuran and Seifuku

Kalau membicarakan soal sekolah, kita akan ingat dengan satu hal yang mau tidak mau harus dipakai, yaitu seragam sekolah. Kalau di Indonesia, SD memakai merah-putih, SMP memakai biru-putih, dan SMA memakai abu-abu putih. Dimanapun terlihat sama. Kecuali pada sekolah-sekolah swasta yang memang memiliki seragam yang berbeda dari seragam Nasional. Tanpa perlu menanyakannya sudah SMP atau SMA, orang-orang sudah langsung bisa mengetahuinya dari seragam yang dikenakan.

Lalu bagaimana dengan negara lain? Jepang misalnya. Seifuku atau seragam sekolah di Jepang bisa kita lihat contohnya dari seragam di anime-anime yang ditayangkan di tv. Untuk selengkapnya tentang sejarah baju seragam, bisa dibaca pada halaman ini.

Seragam sekolah mulai hadir di Jepang lebih dari 100 tahun lalu. Tepatnya pada era Meiji. Menurut museum seragam Tombow, awalnya seragam sekolah hanya berupa kombinasi kimono formal, kemeja, dan hakama guna meningkatkan wibawa para siswa. Namun seiring kemajuan zaman, budaya Barat masuk dan setelan hakama-pun diganti.

Gakuran..



















Gakuran adalah seragam sekolah untuk anak laki-laki. Hakama yang dulu dipakai murid laki-laki diganti menjadi jas gakuran serta celana panjang berwarna hitam atau biru tua. Model jas seragam gakuran terinspirasi dari seragam militer. Seragam gakuran memiliki kerah yang tinggi dan kaku serta kancing logam hingga ke bagian leher. Seragam ini sangat cocok dipakai di Jepang yang memiliki iklim sub-tropis.

Ada sebuah gakuran yang berbeda dengan gakuran biasanya, namanya adalah chouran. Chouran adalah sebuah model spesial dari seragam sekolah yang memiliki bentuk atasan yang lebih panjang dari biasanya, kurang lebih sampai melebihi batas lutut. Sedangkan pada bagian bawahnya sama dengan gakuran pada umumnya.
















Tapi seiring perkembangan zaman sekolah-sekolah di Jepang banyak yang mengganti gakuran dengan seragam biasa. Memakai kemeja. jas dan dasi. Dalam anime-anime sering kali muncul murid-murid laki-laki mengenakan gakuran dengan tidak teratur dan berperan selayaknya sekumpulan preman.


Seifuku..




















Murid-murid perempuan yang dulunya memakai hakama, sekarang sudah tidak lagi. Pada tahun 1920 para siswa Jepang (tepatnya di Fukuoka) mulai mengenakan seragam bergaya pelaut yang lebih modern. Namanya adalah seifuku, seragam sekolah untuk perempuan. Seifuku memiliki scrat berbentuk segitiga, kelepak di punggung, dan rok yang berpotongan rendah. Model seragam ini terinspirasi dari seragam angkatan laut (AL) Inggris.












Dalam anime-anime muncul berbagai macam model seifuku yang bagus dan manis. Hal itu menginspirasi sebuah toko di Jepang untuk menjual baju-baju seifuku khusus untuk para cosplayer. Jadi toko itu hanya menjual seifuku dengan beraneka macam model yang pastinya berasal dari anime dan manga.





Murid-murid sekolah di Jepang biasa menggunakan seragam sekolah dimanapun mereka berada. Bahkan pada saat hari liburpun mereka juga memakainya, karena seragam sekolah dianggap sebagai lambang keremajaan. Dimanapun dan ke manapun mereka pergi, mereka tetap memakai seragam sekolah. Karena itulah kalau kita pergi ke Jepang, hal yang wajar bila sering melihat anak-anak yang mengenakan seragam sekolah mereka. Tidak heran kalau di anime-anime atau manga sering terlihat anak-anak yang masih sekolah, pergi ke manapun mereka suka (bahkan sampai malam) dan masih tetap memakai seragam sekolah mereka. Selain itu menurut remaja-remaja Jepang, dengan memakai seragam sekolah mereka jadi kelihatan cute. Memang seragam sekolah di Jepang itu cute dan manis.

Mereka menyukai seragam sekolah mereka. Itulah kesimpulan yang dapat diambil. Lalu bagaimana dengan Indonesia? Anak-anak Indonesia cenderung ingin segera ganti baju biasa setelah pulang sekolah lalu jalan-jalan atau pergi ke manapun dengan mengenakan baju biasa yang modis. Mestinya mereka bisa enjoy dengan seragam sekolah mereka meskipun pergi ke manapun. Kan seragam itu mencerminkan kalo kita masih remaja.

Followers:

  © Blogger templates ProBlogger Template by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP